Footnote atau catatan kaki merupakan keterangan yang dianggap penting yang digunakan untuk memperjelas sebuah pernyataan atau dasar penulisan dalam dokumen. Microsoft word menyediakan fasilitas footnote / catatan kaki sehingga kita dapat dengan mudah melakukan insert atau menyisipkan footnote kapanpun kita mau. 
 
Cara Insert footnote dengan menggunakan mouse:
- Letakkan posisi kursor pada tempat footnote akan disisipkan
 - Klik ribbon References
 - Klik tombol Insert Footnote yang ada pada grup footnote
 - Ketikkan isi footnote anda
 
 
Cara Insert footnote dengan menggunakan menu keyboard:
- Letakkan posisi kursor pada tempat footnote akan disisipkan
 - Tekan tombol ALT+S lalu huruf F
 - Ketikkan isi footnote anda
 
Cara Insert footnote dengan shortcut keyboard
- Letakkan posisi kursor pada tempat footnote akan disisipkan
 - Tekan tombol CTRL+ALT+F
 - Ketikkan isi footnote anda
 
Komentar
Posting Komentar